Tips Berinvestasi Emas atau Logam Mulia

investasi emas

Majikanpulsa.com | Tips Berinvestasi Emas atau Logam Mulia – Emas atau logam mulia merupakan salah satu bentuk investasi yang sangat digemari. Investasi emas, kedengarannya memang menyeramkan, namun nyatanya cukup sederhana. Beli sesuai anggaran saat harganya rendah, dan jual pada saat harganya naik. Sesederhana itu.

Seiring perkembangan investasi dewasa ini, terkadang investasi menjadi lebih rumit. Berikut hal yang bisa kamu lakukan untuk berinvestasi dengan emas.

1. Berapapun nominalnya, latihlah diri sendiri untuk membeli emas
Ketika baru mendapatkan gaji di awal bulan, coba sisihkan uang yang dimiliki untuk membeli emas. Uang tersebut bisa ditabung untuk dibelikan emas, bisa membeli dari 1 gram, hingga 2 gram emas saja. Dengan begitu, uang yang semulanya kita sisihkan untuk ditabung, nilainya semakin stabil ketika berubah bentuk menjadi emas.

  Kaya, Makanan Kekinian yang Menjadi Favorit di Kalangan Millennial

2. Pantau harga emas secara berkala
Walaupun memang emas mengalami nilai yang cenderung naik, kamu harus tetap memantau nilai harga emas. Bagi orang-orang jaman dulu, ketika mereka bertransaksi membeli emas di toko secara konvensional, mungkin tidak memastikan terlebih dahulu nilai emas di pasaran.

Namun jika kamu melihat jual beli emas lewat aplikasi online, kamu juga akan mampu membaca grafik harga emas, sehingga akan mendapatkan waktu yang tepat dan strategis untuk menjual atau membeli emas. Jadi kamu bisa mendapatkan keuntungan yang lebih.

3. Lakukan transaksi jual beli emas di tempat yang terpercaya
Kalau melakukan metode jual beli emas secara konvensional, kamu harus membawa sejumlah uang tunai untuk membeli emas ke sebuah toko. Biasanya dengan metode ini, banyak cerita dimana penjual emas sering mengelabui para pembeli.

  Ini Dia Laptop Super Canggih yang Bisa Bikin Kamu Terbang Tinggi!

Jika kamu tidak teliti, penjual-penjual “nakal” ini mampu memalsukan dan mengurangi kadar dari emas yang kamu beli. Dengan begitu, uang yang diberikan tidak sesuai dengan emas yang didapatkan.

Maka dari itu, bagi calon pembeli emas via online perlu untuk mengetahui aplikasi yang terpercaya, baik dari segi penjual, review, dan keamanan selama bertransaksi.

4. Gunakan investasi emas untuk masa depan
Berinvestasi dengan emas memang bicara soal jangka panjang. Maka dari itu, kamu harus mulai menetapkan tujuan investasinya ketika memulai investasi.

Berbagai kebutuhan masa depan seperti membangun rumah, menabung untuk menikah dan tabungan hari tua bagi anak bisa dimanfaatkan melalui investasi emas.

Jika kamu menyimpan emas dalam waktu yang lama, nilai emas akan semakin tinggi dan bisa menjadi begitu berharga dan bermanfaat bagi kita di masa depan. Maka dari itu, sangat penting untuk memiliki visi yang lebih ketika berinvestasi. Visi ini mampu menjadi motivasi kamu untuk menabung dan menyisihkan uang untuk membeli emas.